English
Monetize your website traffic with yX Media
Instagram adalah salah satu aplikasi media sosial yang berfungsi untuk mengirim data dalam bentuk visualseperti foto dan video segala aktivitas yang dilakukan oleh pengguna smartphone. Instagram merupakan salah satu aplikasi social media yang populer di dunia. Instagram bisa dijadikan aplikasi untuk keperluan bisnis, iklan, promosi, review, dan sebagainya dalam waktu singkat. Sayangnya, Instagram tidak bisa posting video dalam durasi waktu yang panjang.

Apalagi Instagram memiliki Story, Live Video, dan Sorotan yang berguna untuk mengupload foto atau video yang terjadi aktivitas pada saat ini sampai 24 jam ke depan (Story), merekam video yang sedang berlangsung (Live Video), dan menyimpan foto atau video yang bersifat penting (Sorotan). Aplikasi media sosial ini memang dikhususkan untuk mengupload foto atau video oleh pengguna smartphone dalam segala aktifitas.
Ternyata, Instagram memiliki fitur Saving Data. Fitur ini berguna untuk menghemat dalam pemakaian data kuota internet sehingga kamu tidak kehabisan data kuota internet secara singkat. Jadi, kamu bisa lebih lega dalam pemakaian kuota internet karena ada fitur yang tadi.
Berikut cara menghemat kuota internet di Instagram.
Langkah:
1. Buka ikon menu utama → tekan ikon Instagram.
2. Ketuk ikon Profil Instagram kamu yang berada di pojok kanan bawah.
3. Ketuk ikon tiga garis yang berada di pojok atas kanan.
4. Ketuk Pengaturan.
5. Ketuk Penggunaan Data Seluler.
6. Ketuk turn on pada opsi Gunakan Lebih Sedikit Data.
Selesai.
Kini, kamu bisa menghemat pemakaian kuota internet agar paket data kuota internet tidak cepat habis ketika kamu memakai aplikasi Instagram yang kontennya foto dan video singkat. Jadi, kamu bisa menggunakan kuota untuk keperluan yang lain seperti main game online, browsing, streaming, download, dan sebagainya. Atau sekedar menjaga kapasitas kuota internet kamu.
Demikian tutorial cara menghemat kuota internet di Instagram. Selamat mencoba.
Lebih baru Lebih lama